Google+

Featured Post 7

Home » » Buffalo MiniStation Extreme HD-PZFU3, Penyimpanan Tangguh Juga Cepat

Buffalo MiniStation Extreme HD-PZFU3, Penyimpanan Tangguh Juga Cepat

Kebutuhan kita terhadap media penyimpanan eksternal kian bertambah karena berbagai faktor.

INFO GADGET - Kebutuhan kita terhadap media penyimpanan eksternal kian bertambah karena berbagai faktor. Salah satunya adalah penggunaan laptop tipis yang hanya menyediakan penyimpanan internal Solid State Drive dengan kapasitas relatif kecil, 128GB atau 256GB.

Faktor lain, mobilitas bertambah diikuti tren fotografi mobile yang kian populer. Memang, ada banyak penyimpanan cloud yang gratis, tetapi tentu pengguna di Indonesia akan terkendala fleksibilitas karena koneksi internet.

Buffalo termasuk vendor penyedia penyimpanan eksteral yang cukup menonjol. Salah satu produk unggulan mereka adalah MiniStation Extreme HD-PZFU3. Sesuai namanya, penyimpanan ini memiliki daya tahan yang dapat diandalkan, tahan banting.

Desain Di atas kertas, ia mampu menahan guncangan saat dijatuhkan dari ketinggian 1,2 meter dan juga kedap air dan debu. Yang luar biasa, bodinya mampu menahan tekanan hingga 1 ton. Karena itu, banyak jurnalis yang sengaja melindas Buffalo Extreme  dengan mobil atau motor selama proses pengujian. Kami sengaja tak melakukan hal itu karena di dunia nyata, Anda akan nyaris tak pernah mengalaminya.

Meski demikian, bobotnya tetap ringan dan yang terpenting, mampu mentransfer data dengan cepat berkat konektivitas USB 3.0. Untuk menjaga keamanan data Anda, Buffalo menambahkan enkripsi 256 bit.

Proses konfiguras Buffalo Extreme tergolong sederhana. Kita bisa langsung menggunakannya sesaat sudah menyambungkannya dengan perangkat Windows atau Mac. Namun, jika Anda hendak mengenkripsi data, prosesnya sedikit lebih panjang.

Buffalo sudah menyertakan MiniStation Extreme dengan software untuk mengubah mode standar menjadi enkripsi. Ketika fitur ini diaktifkan, perangkat akan meminta Anda memasukkan passowrd tiap kali hendak mengakses data.

Dalam paket penjualan, Buffalo menyediakan tutorial untuk mengaktifkan fitur enkripsi. Anda sebaiknya mengaturnya saat pertama kali mengeluarkan produk ini dari kotaknya untuk mencegah data Anda terhapus secara tak sengaja.

Bagaimana dengan performanya?
Teknologi Universal Serial Bus (USB) 3.0 sebenarnya bukan hal baru. Pada tahun ini, produsen sudah mulai memasarkan produk dengan konektivitas USB 3.1. USB 3.0 menjanjikan kecepatan transfer data hingga 625 MB/s.

Saat diuji dengan CrystalDiskMark, Buffalo MiniStation Extreme mampu menulis data 115,9 MB/s dan membaca 116,2MB/s. Ia mampu memindahkan data dari komputer sebesar 1GB dalam waktu 39.39 detik. Pengujian tersebut kami lakukan di lab Metrotvnews.com yang konfigurasinya bisa Anda lihat di bawah artikel ini.

Ketika memindahkan film sebesar 4,37GB dari ultrabook ASUS Transformer TX300, waktu yang dibutuhkan Buffalo MiniStation Extreme hanya 41.1 detik. Proses sebalinya berlangsung 3 menit 41 detik. Proses pemindahan data yang sama dari Buffalo ke ASUS ZenBook UX 305 yang juga menggunakan USB 3.0 berlangsung lebih cepat, hanya 40,1 detik.

Jika hanya untuk menyimpan data-data biasa, kami merekomendasikan Anda tak usah mengaktifkan fitur enkripsi agar proses penggunaan Buffalo lebih mudah.

Kesimpulan
Bagi yang kerap bepergian dan suka mengabadikan petualngannya di dalam dan luar ruangan, Buffalo MiniStation Extreme adalah pilihan menarik. Ia tangguh, juga cepat.



Written by : Your Name - Describe about you

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Etiam id libero non erat fermentum varius eget at elit. Suspendisse vel mattis diam. Ut sed dui in lectus hendrerit interdum nec ac neque. Praesent a metus eget augue lacinia accumsan ullamcorper sit amet tellus.

Join Me On: Facebook | Twitter | Google Plus :: Thank you for visiting ! ::

Random Posts